Kebutuhan tidurku ternyata cukup lama. Berkisar antara 7-8 jam dari 24 jam. Kenyataan ini benar-benar ku alami. Ketika kurang tidur, di kantor badan terasa lelah dan lesu. Ketika tidur cukup, di tempat kerja tidak terasa ngantuk seperti biasanya. Hal ini menjadi pelajaran bagiku mengenai arti penting istirahat di malam hari.
Kebiasaan menonton televisi mulai aku tinggalkan. Jam 8 malam sudah seharusnya diri ini berada di atas kasur, di ruangan yang gelap dan sudah siap memejamkan mata.
Ketika pagi tiba, jam 4, mata ini susah sekali dipejamkan lagi, hal ini karena tubuhku sudah merasa cukup beristirahat. Kesempatan itu bias digunakan untuk beribadah, membereskan rumah atau sekedar membaca buku.
Kebiasaan baik memberikan pengaruh positif pada pikiran kita. apakah Anda setuju?
Senin, 10 Maret 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

0 komentar:
Posting Komentar